Kegiatan Saya

Salam Sehat.
Selama masa pandemi ini saya akan berbagi cerita tentang kegiatan saya sehari-hari.
Saya sudah terbiasa bangun pagi pukul 05.00 WIB . Setelah itu pukul 10.00 WIB saya membuat tugas sekolah dan mendampingi adik untuk mengerjakan tugas sekolahnya, untuk mengisi kejenuhan saya membuat postingan jualan.
Saya berjualan berbagai macam jamu,  ada jamu kunir asam dan beras kencur itu saya jual dengan harga per kg Rp. 50.000 , 500gram:Rp. 25.000 , 250gram: Rp. 12.500 sedangkan jamu jahe, pegal linu dan temu lawak saya  jual per kg Rp. 60.000 , 500gram:Rp.30.000 ,  250gram: Rp. 15.000.
Modal yang saya butuhkan Rp. 200.000 modal yang saya  dapat dari orang tua. Jamu yang saya jual itu saya ambil dari nenek saya sendiri.  Beliau yang membuat jamu sendiri dan saya membantu menjualnya.



Komentar

  1. Wah mantap Anis mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat, berjualan jamu. Bagaimana cara Anis menawarkan atau mempromosikan jamunya supaya orang tertarik membeli?
    Coba ceritakan lebih detil mengenai produk jamu yang Anis jual : bahannya apa, manfaat / khasiatnya apa, apa keunikan produkmu, dll.
    Semangat ya Anis...

    BalasHapus
  2. Hebat Anisya dimasa pandemi ini selain mengikuti PJJ masih melakukan kegiatan jualan jamu.
    Untuk foto produk bisa dibuat lebih menarik lagi ya.......
    Semangat dan sukses.

    BalasHapus
  3. Saya tunggu postingan berikutnya Anis 😊

    BalasHapus
  4. Salam Sehat...kalo saya beli secara online gm caranya ya?

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

kegiatan

cara pembayaran dan penataan